Kota Pekanbaru Belum Bebas Rabies


RIAU MERDEKA - Sampai kini Kota Pekanbaru belum bebas dari virus rabies. Salah satu penyebabnya, masih terbatasnya informasi pelaksanaan vaksinasi rabies kepada pemilik hewan.

Demikian diungkapkan Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan (Distanak) Kota Pekanbaru, El Syabrina di Pekanbaru, beberapa waktu lalu. Dia menjelaskan, pihaknya sudah rutin melakukan vaksinasi rabies secara gratis. Hanya saja kadang infonya hanya sampai di kecamatan saja atau tidak sampai langsung ke tengah masyarakat.

"Sebab itu jumlah hewan penyebab rabies yang divaksinasi masih belum keseluruhan," sebutnya.

Namun demikian, untuk hewan penular rabies yang sudah rutin divaksinasi, Distanak kota Pekanbaru secara rutin selalu memberikan informasi vaksinasi langsung kepada pemilik hewan.

"Sebab data pemilik hewan penular rabies sebagian sudah dimiliki oleh Dinas Pertanian dan Peternakan Kota Pekanbaru," katanya.

Dia mengakui, sampai saat ini masih ada hewan penular rabies milik warga Pekanbaru yang belum divaksinasi seperti kera, anjing dan kucing. Untuk itu, El Syabrina menyarankan untuk membawa langsung ke kantor Distanak Kota Pekanbaru.

"Layanan vaksinasi diberikan secara gratis atau tidak dipungut bayaran," imbuhnya. [*]

TERKAIT