Bupati Sukiman hadiri Pelantikan FKPP Rohul

RIAUMERDEKA-Bupati Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), H Sukiman hadiri Acara Pelantikan Pengurus Forum Komunikasi Pondok Pesantren (FKPP) Rohul, Masa Bhakti 2022-2027 di Pendopo Rumah dinas Bupati, Rabu (8/03/2023).

Hadir dalam acara pelantikan tersebut, Kajari Rohul Fajar Haryowimbuko, SH,MH, Asisten Pemerintahan H. Fhatanalia putra, S.Sos, M.Si, Kemenag Rohul, dan jajaran Forkopimda.

Bupati Sukiman mengucapkan selamat, kepada ketua beserta pengurus FKPP Kabupaten Rohul yang baru saja dilantik. Semoga mampu menjalankan amanah dengan baik dan profesional, guna ikut memajukan dunia pendidikan di Rohul.

Bupati Rohul Sukiman mengatakan, bahwa pada hakikatnya pesantren merupakan cikal bakal dari pendidikan nasional. Untuk itu hadirnya FKPP diharapkan dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas Pesantren yang ada.

"Pengurus FKPP hendaknya dapat mengemban amanah, sebagai bagian dari fungsi manajemen dan sebagai bagian dari masyarakat. Khususnya sebagai pendidik dalam bidang keagamaan,"Ucap Sukiman. (ADV/MC/Kominfo)

TERKAIT