Kades Pendalian prioritaskan Posyandu dan jalan

RIAUMERDEKA - Kepala Desa (Kades) Pendalian, Darwis mempunyai program seratus hari kerja, pasca dilantik menjadi Kades Pendalian, Kecamatan Pendalian IV Koto, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul).

"Program yang akan saya kerjakan dalam waktu dekat ini masalah jalan, mulai dari Jalan simpang tiga Siasam sampai Stadion Mini Sepadan Pendalian, akan kita perbaiki secepatnya,"kata Darwis, Senin (27/2/2023).

Untuk saat ini, Darwis mempunyai dua program prioritas Desa Pendalian dalam seratus hari kerja. Antara lain, pembangunan Infrastruktur jalan dan Posyandu.

"Untuk pembangunan Posyandu saya kasih nama Matahari Indah dan akan kita bangun di samping Kantor Urusan Agama (KUA) Pendalian IV koto,"papar Darwis.
(ZAIRI)

TERKAIT