Infrastruktur Makin Baik, Warga Cipang Kanan Puji Pemerintah

Editor : Palasroha Tampubolon

RIAUMERDEKA - Pemerintah Desa Cipang Kanan, Kecamatan Rokan IV Koto Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) berikan acungan jempol dan ucapan terimakasih kepada Pemerintah Provinsi Riau melalui Pemerintah Kabupaten Rohul.

Pasalnya, 2 Periode kepemimpinan Kepala Desa Cipang Kanan, Abadi membawa kemajuan yang signifikan. "Pada periode pertama, kondisi Infrastruktur Jalan dan Jembatan sekitar lima tahun lalu cukup memprihatinkan. Sementara saat ini dapat dilalui Kenderaan roda empat meskipun dalam situasi hujan, "Ucap Sekdes Desa Cipang Kanan Sannerya kepada wartawan, Kamis (18/11/2021).

Menurut Sekdes, Lima tahun yang lampau kondisi masyarakat Desa Cipang Kanan masih sulit, Hal ini diakibatkan akses transportasi tidak lancar karena jalan bagaikan kubangan kerbau saat itu. Selain itu, Desa Cipang Kanan belum ada jaringan listrik PLN , Sehingga harus menggunakan mesin genset atau diesel.

"Beda dengan sekarang, Kondisi jalan makin bagus, ditambah saat ini sedang dilakukan pengaspalan jalan sekitar 2,7 Kilo Meter antara Kubang Buaya dengan Perbatasan Sumatera Barat. Saat ini juga sedang dikerjakan pembangunan jembatan permanen Sei Tanah Periuk yang hanya berjarak sekitar ratusan meter dari Kantor Desa Cipang Kanan.

"Alhamdulillah listrik dari jaringan PLN kini juga telah menyala sejak Agustus tahun 2020 hingga saat ini. Sebelumnya hanya menggunakan mesin diesel, "Pungkasnya.

(ADV/RED)

TERKAIT