Balon Bupati Toba bagikan Kacamata Baca Gratis di Ajibata

RIAUMERDEKA-Kepedulian terhadap Masyarakat Toba oleh Sosok Vigor Bakal Calon (Balon) Bupati Sereida Tambunan, S.IP dinilai memberikan sentuhan positif, sekaligus mewarnai pesta demokrasi di Pilkada Toba 2024.

Politisi PDI-P ini dipastikan akan Maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Toba pada November 2024 mendatang. Itu sebabnya, Sereida Tambunan gencar melakukan blusukan sekaligus membagikan kacamata baca gratis setiap hari.

"Kali ini, Saya dan Tim membagikan kacamata baca gratis di Desa Pardamean Kecamatan Ajibata,"ucap Sereida Tambunan yang mengusung Visi "Toba Nature Jala Na Sere" Toba yang Tertata dan Gemilang.

Sejumlah Masyarakat tampak antusias berbondong-bondong mendatangi posko pembagian Kacamata baca gratis dihalaman RM Situmeang Ajibata, Minggu (7/7/2024) pukul 13.00 WIB.

Sereida Tambunan merupakan Satu-satunya Balon Bupati Toba dari kalangan perempuan yang mendaftar di Partai PDI-P ini sudah mulai dikenal Warga Toba, meskipun sosialisasi yang dilakukan dinilai belum begitu masif.

Baik itu melalui Baliho yang terpampang unik di sepanjang Jalan Lintas Sumatera dan di pelosok pedesaan, dengan beberapa Tagline Visi Misinya. Dia kerap melakukan blusukan sekaligus membagikan seratus kacamata baca gratis setiap harinya.

Sereida Tambunan mengatakan, Membagikan kacamata baca gratis merupakan bentuk kepedulian terhadap dunia kesehatan sesuai dengan program 'Toba Na Hipas' yakni memperkuat layanan kesehatan serta ketersediaan fasilitas kesehatan.

"Acara kali ini sengaja kita buat di Desa Pardamean Kecamatan Ajibata, Untuk di Posko Center pemberian kacamata baca gratis tetap berjalan sesuai jadwal mulai tanggal 5 sampai 10 juli 2024'"kata dia.

Salah seorang tokoh pemuda Ajibata, Gubsan Sirait mengucapkan terimakasih kepada Balon Bupati Toba Sereida Tambunan, atas kepeduliannya membagikan kacamata baca gratis kepada Masyarakat.

"Saya memberikan apresiasi kepada ibu Sereida Tambunan sekaligus mendukung Ibu sebagai Balon Bupati untuk menjadi Parhobas di Toba,"tandas Gubsan Sirait.

Lantas Gubsan Sirait mengaku merasa senang adanya kegiatan bagi-bagi kacamata baca gratis, khususnya untuk lansia atau Warga yang mengalami gangguan pada mata.

Pada acara itu tidak hanya didatangi oleh Ibu-ibu dan Bapak-bapak, namun sejumlah anak remaja juga mendatangi tempat kegiatan tersebut. Turut hadir Tim Relawan Tonggo Situmorang dan sejumlah relawan lainnya.
(RED/Pal)

TERKAIT