PJS Toba : Tindak Tegas Oknum Polisi Aniaya Wartawan

RIAUMERDEKA-Pro Jurnalismedia Siber Kabupaten Toba minta Kedua Oknum Perwira Kepolisian AKBP Bernhard L.Malau dan AKP Roberto P Sianturi ditindak tegas.

Kedua oknum Polisi tersebut sudah diperiksa Propam Polda Sumatera Utara, Jumat (23/2/2024). Hal itu akibat Kasus Penganiayaan kepada Wartawan Tribrata Tv Samuel Tampubolon.

"Korban adalah merupakan Pengurus DPD PJS Sumut) di Rantau Prapat Kabupaten Labuhanbatu,"ucap Ketua PJS Toba, Berlin Yebe Marpaung.

Diketahui kedua perwira tersebut menjabat sebagai Kapolres dan Kasat Narkoba Labuhanbatu, yang kini masih menjalani pemeriksaan di Propam Poldasu.

Dikatakan, Laporan Propam No:SSP215/II/2024/Subbag Yanduan/tanggal 21 Februari 2024, dengan terlapor Kapolres Labuhan Batu AKBP Benhard Leonardo Malau dan Kasat Narkoba AKP Roberto Sianturi.

Kemudian, laporan kedua dugaan tindak pidana penganiayaan No:STTLP/B/203/II/SPKT- Poldasu tanggal 21 Februari 2024 dengan terlapor yang sama,"sebut Samuel Tampubolon melalui aplikasi WhatsApp nya.
(RED/Rls)

TERKAIT