Pengawasan Partisipatif

Bawaslu Rohul gandeng Mahasiswa UPP

RIAUMERDEKA-Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Gandeng Mahasiswa dalam rangka ikut pengawasan Partisipatif pada Pemilu 2024.

Hal itu diketahui saat Bawaslu Kabupaten Rohul mengelar kegiatan Sosialisasi Pengawasan Partisipatif di Lingkungan Universitas Pasir Pengaraian (UPP), Rabu (22/23/2023).

Kegiatan yang di laksanakan di Aula Gedung Serba Guna Universitas Pasir Pengaraian di ikuti peserta dari mahasiswa Universitas UPP.

"Sosialisasi ini bertujuan mengajak kaum milenial, khususnya Mahasiswa dapat memahami aspek-aspek pengawasan penyelenggaraan Pemilu Serentak 2024,"ucap Wikki Yuliandra Koordinator divisi Sumber Daya Organisasi dan Diklat Bawaslu Rohul.

Dikatakan, bahwa peran serta elemen masyarakat dalam hal ini mahasiswa, sangat penting menjadi agen-agen pengawas partisipatif, guna menyebar luaskan informasi proses penyelenggaraan Pemilu.

Kegiatan ini turut difasilitasi pemateri dari pihak Akademisi yakni Rise Karmilia, SH.,MH. M. Hum.
(Bawaslu Rohul)

TERKAIT