Bupati Rohul serahkan JKM kepada ahli Waris

RIAUMERDEKA-Usai Upacara Bendera HUT RI yang Ke 78 tahun, Bupati Rohul serahkan jaminan Sosial Kematian dari BPJSketenakerjaan kepada dua ahli waris sebesar Rp.226.000.000,00, Kamis (17/8/2023).

Jaminan sosial kematian itu diberikan Sukiman kepada Hot Lena ahli Waris Andri
Total Santunan Kematian dan Beasiswa sebesar Rp.184,000,000 (Non ASN Dinas Lingkungan Hidup)

Sedangkan yang kedua diberikan kepada ahli waris Almarhum Amri Yuhan Kepala Desa Muara musu yang diterima oleh Erni Hasan sebesar Rp. 42,000,000 (Empat puluh dua juta rupiah) oleh Bupati Sukiman

Dalam hal ini Kepala Cabang BPJS Ketenagakerjaan Rokan Hulu Saut Muda Napitu menyampaikan saat ini Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu telah berperan aktif dalam memberikan perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan bagi tenaga kerja di lingkungan Kabupaten Rokan Hulu.

Dikatakan, hingga saat ini Pemda Kabupaten Rokan Hulu telah melindungi sebanyak 4.196 tenaga kerja Non ASN di lingkungan setiap OPD, Kecamatan hingga Kelurahan sebanyak 1.524 Perangkat Desa dan 737 tenaga kerja BPD se-Kabupaten Rokan Hulu tahun 2023.

Diketahui, sepanjang tahun 2023, BPJS Ketenagakerjaan telah membayarkan santunan Jaminan Kematian kepada 11 ahli waris Peserta Non ASN dan Perangkat Desa mencapai Rp.692.000.000,00.

(ADV/Esra)

TERKAIT