Doa Kades Terbukti

Lubend FC Raih Tiket ke Grand Final Pemte Cup 1

RIAUMERDEKA-Akhirnya Doa Kades Lubuk Bendahara, Kecamatan Rokan IV Koto, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), akhirnya terkabul akan kemenangan Lubend FC pada laga Semi Final melawan Bandung Fashion FC, Jumat (30/9/2022).

Dimana pada delapan besar sebelumnya, Kades Rinaldi optimis dapat melaju kefinal pada Open turnamen Pemte Cup I 2022.

Hal tersebut terbukti saat pertandingan drama adu finalti yang sebelumnya pada pertandingan normal babak pertama dan babak kedua skor bertahan 0-0. Kemudian di lanjutkan dengan drama adu Pinalti yang penuh dramatis.

Lapangan hijau Merdeka Pematang Tebih sontak gemuruh saat Wahyu Ramadhan Pemain nomor 24 dari Lubend FC berhasil menyelesaikan tugasnya menempatkan sikulit bundar kegawang yang dijaga oleh Asep dari Bandung Fashion FC bergetar.

Peristiwa itu sekaligus membawa Lubend FC ke Grand Final dengan skor 4-2 yang akan dilaksanakan pada hari Senin(3/10/2022).

Dengan hasil itu, Kades Rinaldi yang selalu mendukung olahraga utusan Desa Lubuk Bendahara itupun tak enggan memeluk para pemainnya yang bertanding sore itu sebagai bentuk upaya dan dukungan bagi seluruh pemainnya.

"Alhamdulillah, kita sangat bersyukur dan bangga atas kemenangan sore ini, permainan sore ini sangat menegangkan dan sangat menghibur, tentunya ini adalah prestasi yang mumpuni dan yang harus kita pertahankan,"ungkap Kades Rinaldi.

Iapun optimis dapat menjadi juara pada Grand final dengan mental juara yang dimiliki oleh Timnya, tentu bukan suatu hal yang mudah untuk meraih sang juara pada Pemte Cup ini, ia dan pelatih tim Lubend akan fokus pada persiapan Fisik dan mental pemain,"ujarnya.

Dikatakan, pada pertandingan Grand Final mendatang, pemain dan Supporter diharapkan dapat menjaga kamtibmas dan menjunjung tinggi sportifitas dalam bertanding karena Sepak bola dapat dikatakan bentuk lain menjalin silaturahmi,"tandasnya.

(Esra)

TERKAIT