GABPEKNAS dan PJS akan gelar diskusi Kompetensi Wartawan
RIAUMERDEKA-Gabungan Pengusaha Kontraktor Nasional bersama Pro Jurnalismedia Siber (GABPEKNAS-PJS) Kabupaten Toba, akan melaksanakan Ngopi Berkualitas dan Diskusi Peningkatan Profesionalisme Jurnalistik bersama Wartawan.
Demikian disampaikan oleh Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD-GABPEKNAS) Kabupaten Toba, James Hatorangan Pangaribuan melalui keterangan Pers nya, Senin (5/8/2024).
"Kegiatan ini dikemas dengan Ngopi Berkualitas dan Diskusi Peningkatan Profesionalisme Jurnalistik bersama Wartawan di Toba, akan kita laksanakan pada Selasa, (6/8/2024),"ucap Ketua GABPEKNAS Toba yang mirip bintang film Bollywood itu.
Hal itu menurutnya adalah bentuk kolaborasi dan sinergitas pihaknya dengan Wartawan yang bertugas di Toba, Sebagai konstribusi dan langkah kongkrit dalam upaya meningkatkan kompetensi Wartawan.
Dikatakan, pihaknya bersama PJS Toba akan melaksanakan kegiatan tersebut, di Kantor DPD-GABPEKNAS Toba Ruko Ondolife Nomor 3 Jalan By Pass Balige Kabupaten Toba.
"Kita mengundang narasumber dari Provinsi Riau yang telah memiliki Sertifikat Kompetensi Utama dari BNSP. Semoga peserta yang hadir kiranya mendapatkan edukasi yang bermanfaat,"ungkap Ketua PJS Toba Berlin Yebe Marpaung.
Selanjutnya, Ketua DPC-PJS dan Ketua DPD-GABPEKNAS Toba mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada Ketua LSM GPRI Toba Jhon Castell Siahaan, ST, telah menginisiasi acara Ngopi Berkualitas dan Diskusi Peningkatan Profesionalisme Jurnalistik tersebut.
(RED/Pal)
Tulis Komentar