Pengelola Destinasi Wisata Selanca Angkat Bicara

RIAUMERDEKA-Seperti kata pepatah, "Kerja keras tidak pernah mengecewakan hasil". Demikianlah upaya Wartawan Riaumerdeka.com berhasil mendapatkan tanggapan dari pengelola destinasi objek Wisata Air Terjun Selanca yang berada di Desa Lubuk Bendahara.

Irwan HR yang akrab dipanggil Iyan, selaku pengelola Objek Wisata Air Terjun Selanca Desa Lubuk Bendahara angkat bicara.

Dia mengaku, membangun destinasi Wisata Selanca sejak tahun 2020 silam dengan segala keterbatasan. Terkait tragedi meninggalnya salah satu pengunjung yang tenggelam di Kolam Objek Wisata Selanca pada Kamis (4/5/2022).

Dia menegaskan, Bahwa pihaknya telah menerapkan Standar Operasional Prosedur (SOP) keselamatan pengunjung.

"Kita sudah melakukan antisipasi dalam bentuk Pengumuman Peringatan, Papan Informasi, CCTV, Radio Orari, "Papar Irwan kepada wartawan, Sabtu (7/5/2022).

Lebih lanjut ia menambahkan, upaya penyelamatan korban sudah dilakukan dengan maksimal. Mulai dari penemuan korban, hingga upaya penyelamatan korban ke RS Awal Bros Ujungbatu dan mengantar korban ke pemakaman.

Tak hanya itu, Dia juga menanggung segala biaya seluruh penanganan korban selama di RS Awal Bros dan bentuk bantuan lainnya.

Selain itu, dalam meningkatkan standar keamanan melalui monitor CCTV, pihaknya juga menambah jumlah tenaga kerja dibidang pengawasan pengunjung.

Bila jumlah pengunjung Wisata Selanca relatif ramai, Maka tenaga pengawas dari pemuda setempat diperkerjakan mencapai 10 orang, namun jika pengunjung Wisata Selanca tersebut sepi, maka tenaga pengawasan pengunjung cukup 5 orang.

Terkait hasil Objek Wisata Selanca, sampai saat ini ia mengaku belum mendapat hasil yang memadai. Kendati demikian, Ia sudah banyak memberikan santunan kepada Masjid, kegiatan pemuda, anak yatim piatu dan anak yatim piatu di Desa Lubuk Bendahara.

Dia berharap kepada seluruh elemen masyarakat yang sudah mengetahui peristiwa ini, agar menilai dengan arif dan bijaksana dalam menyimpulkan suatu peristiwa. (Esra)

TERKAIT