ESDM Benahi Data Blok Migas Untuk Menarik Minat Kontraktor


RIAU MERDEKA - Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) sedang membenahi kelengkapan data Blok Minyak dan Gas bumi (Migas) yang akan dilelang. Ini dilakukan untuk menarik minat kontraktor mencari migas di Indonesia dengan mengikuti lelang.

Kepala Badan Geologi Kementerian ESDM, Rudi Suhendar mengatakan, Badan Geologi bersama Direktorat Jenderal Migas dan Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Hulu Migas (SKK Migas) bekerja sama untuk mengemas kelengkapan data wilayah yang memiliki potensi kandungan migas.

"Yang melaksanakan kegiatan lelang kan di Ditjen Migas, nah kita mensupport data yang akan di blok migas kan," kata Rudi, saat menghadiri Kolosium Pusat Survei Geologi, di Jakarta, Selasa (27/11/).

Menurut Rudi, data blok migas yang lengkap akan meningkatkan minat peserta lelang blok migas, sebab kandungan migas yang ada semakin rinci. Sehingga dapat menghindari istilah beli kucing dalam karung, ketika blok migas ditawarkan dalam lelang.

"Nanti para peserta atau peminat kan melihat kan tinggal beli, tidak seperti kucing dalam karung. bisa dilihat seismik nya kemungkinan ada," tuturnya.

Rudi melanjutkan, keakuratan data blok migas merupakan tanggungjawab Badan Geologi sebelum blok diusulkan untuk di lelang oleh Ditjen Migas. Namun, saat ini Badan Geologi mengalami keterbatasan anggaran untuk meningkatkan studi pencarian kandungan migas, sehingga kegiatanya masih minim dan hanya sampai studi seismik 2D.

"Ya tergantung dengan data yang adanya. Kan kita tidak mau memberikan data ke Ditjen Migas kalau datanya memang tidak akurat. karena datanya terbatas ya memang segitu," tutupKepala Badan Geologi Kementerian ESDM, Rudi Suhendar.

Sumber: merdeka.com


TERKAIT