Kajari Rokan Hulu Dukung Program FH-UPP


RIAU MERDEKA - Dekan Fakultas Hukum Universitas Pasir Pengaraian Zulkifli SH MH yang merupakan alumni Magister Hukum Universitas Indonesia (UI) mengajak kerja sama antara FH-UPP dan Kejaksaan Negeri Rokan Hulu.

Hal ini berupa tindak lanjut aksi nyata dukungan diberbagai kegiatan yang relevan, seperti adanya tenaga pengajar dari Kejaksaan, kolaborasi kegiatan sosialisasi hukum di masyarakat serta pengkajian/penelitian hukum dan Seminar hukum lainnya.

Kajari Rokan Hulu Freddy Daniel Simanjuntak SH M.Hum mengapresiasi program Fakultas Hukum UPP dalam program pendidikan dan pengkajian hukum. Diakui Freddy, Kejaksaan Negeri Rokan Hulu siap mendukung serta mendorong pengembangan institusi dan peningkatan program kerja lembaga di bidang pengkajian hukum, pendidikan dalam meningkatan kompetensi mahasiswa.

"Kami ucapkan terima kasih atas kunjungan dari Fakultas Hukum UPP, dari diskusi dan pemaparan yang disampaikan pak Dekan, kami siap mendukung dan optimis kedepannya akan terjalin kerja sama yang bermanfaat bagi institusi UPP, Mahasiswa dan Kejaksaan serta masyarakat luas, khususnya Rokan Hulu " Ungkap Freddy yang didampingi Kasi Datun Kejari Rokan Hulu Syafrida SH.

Freddy Daniel Simanjuntak SH M.Hum yang juga alumni FH UGM dan FH UNDIP ini mengharapkan dengan adanya kerjasama kedepannya dapat meningkatkan pengetahuan dan kompetensi Mahasiswa Fakultas Hukum UPP yang bertekad agar para mahasiswanya menjadi lulusan yang mempunyai kompetensi, jujur, arif, professional dan adil yang siap terjun di lapangan.

Penulis: Hendri Gustia
TERKAIT