Bagi pemilik gangguan lambung, stop minum kopi

Kopi.
RIAU MERDEKA-Menyeruput secangkir kopi memang terasa nikmat. Tapi, kebiasaan ini dapat mengancam kesehatan lambung Anda. Kenapa?

Berikut alasan minum kopi dapat mengancam kesehatan lambung Anda seperti dikutip Boldsky, Jumat (12/2/2016).

Mengiritasi lambung
Kopi mengandung berbagai senyawa seperti kafein dan asam tertentu yang dapat mengiritasi lambing dan lapisan usus kecil. Jadi, sebaiknya seseorang yang memiliki masalah pencernaan menghindari minum kopi.

Penyebab gangguan pencernaan
Orang yang mengonsumsi minuman berkafein sering mengeluhkan masalah pencernaan dan perut. Hal ini terutama ketika minum kopi dalam keadaan perut kosong. Jadi, jika ingin minum kopi, pastikan perut tidak kosong.

Alergi
Beberapa orang yang over sensitif terhadap molekul kafein dapat menghadapi reaksi alergi seperti gatal-gatal dan nyeri. Jadi, hindari kopi jika sudah mengalami gejala-gejala tersebut. [*]
TERKAIT