PJS Toba berharap masuk konstituen Dewan Pers

RIAUMERDEKA-Dewan Pimpinan Cabang Pro Jurnalismedia Siber (DPC-PJS) Kabupaten Toba berharap organisasinya masuk jadi konstituen Dewan Pers.

Demikian disampaikan oleh Ketua DPC-PJS Kabupaten Toba, Berlin Yebe Marpaung kepada Wartawan, di Kantin depan Restoran Sinar Minang Jl Siborong-borong - Parapat, Balige, Jumat (26/1/2024) akhir pekan lalu.

"Saat ini kita sedang mempersiapkan berkas dan administrasi sesuai arahan Ketua PJS Sumatera Utara. Harapan kita bisa masuk menjadi konstituen Dewan Pers,"kata Berlin dengan senyum khasnya.

Dikatakan, Bahwa semua perlengkapan akan disediakan pihaknya, untuk memenuhi berbagai persyaratan yang dibutuhkan. Karena ini adalah upaya PJS untuk lolos menjadi konstituen Dewan Pers.

Lantas Berlin Yebe menambahkan, Keikutsertaan PJS menjadi konstituen Dewan Pers dinilai sangat penting. Sama halnya anggota PJS akan mengikuti Uji Kompetensi Wartawan (UKW), merupakan salah satu produk Dewan Pers.

"Disamping itu, kita terus berupaya memberikan edukasi kepada seluruh anggota PJS Toba, agar mendukung program organisasi yang telah ada, atau yang akan datang,"Ucap pria yang hijrah dari Jakarta pada tahun 2016 silam tersebut.
(RED/Pal)

TERKAIT