Kementerian Kominfo sosialisasi prevalensi stunting

RIAUMERDEKA-Dalam rangka percepatan penurunan prevalensi stunting, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) RI melakukan kampanye meningkatkan kesadaran publik tentang pencegahan stunting.

Sosialisasi Generasi Bersih dan Sehat (Genbest) tersebut dilaksanakan di Hotel Labersa Balige, Kabupaten Toba, dengan menyasar generasi muda sebagai target kampanye, Selasa (12/9/2023).

Bupati Toba Poltak Sitorus melalui Kadis Kominfo Toba, Sesmon TB Butarbutar menyampaikan, bahwa Pemerintah Kabupaten Toba saat ini menempatkan stunting sebagai musuh yang harus dikalahkan.

"Sebagai faktor menghambat proses penanganan adalah tidak mau menerima hasil medis. Bisa karena ketidaktahuan, malu, acuh, gengsi, atau hal lain,"kata Kadis Kominfo, Sesmon Butarbutar.

Dikatakan, Pemerintah Kabupaten Toba saat ini telah melakukan pemantauan terhadap ibu hamil, serta kepastian asupan gizi dan vitamin serta menyiapkan pemberian makanan tambahan.

"Salah satu kunci keberhasilan untuk mengatasi stunting, adalah lingkungan yang turut berperan serta memberikan edukasi kepada Warga,"Ungkap nya.
(RED/MC Toba)

TERKAIT